Welcome to SMP Negeri 2 Bangsal

Selamat Datang Di SMPN 2 Bangsal

Website ini hanya sekelumit dari sekian banyak aktifitas di SMPN 2 Bangsal. Di kelola oleh A. Zainal Abidin sejak tahun 2007. Mohon maaf jika ada yang kurang berkenan, karena web ini inisiatif pribadi bukan institusi. Harap Maklum.

Kamis, 22 November 2007

cara membuat e-mail


Step By Step Menggunakan Yahoo! Mail
Oleh : A. Zainal Abidin
Email : [zainalmjk@yahoo.co.id]



1. Pengertian
Email (Electronic Mail) merupakan suatu proses dan cara pengiriman pesan atau gambar melalui internet. Apabila kita berkomunikasi menggunakan e-mail, maka kita mengetikkan pesan yang akan kita kirim pada program komputer yang khusus untuk keperluan ini misalnya Yahoo! Mail, Plasa, Outlook Express atau software lainnya.

2. Cara Kerja Email
Pada dasarnya email sama dengan surat biasa (snail mail) yang harus melewati beberapa kantor pos sebelum sampai ke tujuannya. Pada saat email dikirimkan oleh seseorang melalui komputer yang tersambung ke internet, maka sebuah email masuk ke beberapa komputer lain di sepanjang jaringan internet yang disebut dengan mail server. Ketika email tersebut sampai ke server yang menjadi tujuan (seperti yang ditunjuk pada alamat email, kepada siapa kita menulis email), maka email tersebut disimpan pada sebuah emailbox. Pemilik alamat email baru dapat mendapatkan email itu kalau yang bersangkutan mengecek emailbox-nya.

Untuk dapat menerima email, kita harus memiliki sebuah account pada suatu email server, yang berada pada sebuah Internet Service Provider (ISP). Hal ini dapat dianalogikan dengan alamat sebuah rumah. Pada surat biasa (snail mail) kita hanya dapat menerima surat apabila kita berada di alamat kita, sedangkan pada email, kita dapat menerima di mana saja kita berada, asalkan tersambung dengan internet. Saya dapat mengecek email yang datang ke alamat email
saya zainalmjk@yahoo.co.id, yang normal-nya saya buka di VEDC Malang. Pada saat saya sedang berada di Bandung atau di manapun yang ada koneksinya ke internet, maka saya dapat mengirim dan mengecek email tersebut. Hal itu dapat dilakukan karena apabila kita dapat mengontak sebuah email server di mana kita punya account email, maka kita dapat mengambil/men-download semua email yang ditujukan kepada alamat email yang kita miliki. Untuk itu kita mesti memperhatikan protokol

Timbangkur SMPN 2 Bangsal

Tim Pengembang Kurikulum
SMP Negeri 2 Bangsal Kabupaten Mojokerto
Propinsi Jawa Timur

Ketua : Setyo Soegianto, S.Pd. (Kepala Sekolah)
Sekretaris : Moh. Bisri, S.Pd. (Urusan Kurikulum)
Anggota : 1. A. Zainal Abidin (Guru )
2. Tatik Kustanti, S.Pd. (Guru)
3. Drs. Mahfudzi (Guru)
4. Didik Wahyono, S.Pd. (Guru)
5. H. Subroto, M.Pd. (Guru)
6. Towely ( Ka TU)
7. Missumarto, S.Pd (Ketua Komite Sekolah)


Koordinator Mata Pelajaran :
1. Drs. Moh. Nur Fauzi (Pendidikan Agama)
2. Drs. H. Syamsul Akhmadi, M.Pd. (Pendidikan Kewarganegaraan)
3. Nurjanah, S.Pd. (Bahasa Indonesia)
4. Diyah Rosari SR, S.Pd. (Bahasa Inggris)
5. Siti Chomsatin, S.Pd. (Matematika)
6. Sri Sayekti, S.Pd. (Ilmu Pengetahuan Alam)
7. Imam Hidayat, S.Pd. (Ilmu Pengetahuan Sosial)
8. Moh. Bisri, S.Pd. (Seni Budaya)
9. Siyam, S.Pd (Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan)
10. A. Zainal Abidin (Teknologi Informasi dan Komunikasi)
11. Sujiati, S.Pd. (Bahasa Jawa)
12. Mokh. Aries Kurniawan, SS (Percakapan Bahasa Inggris)

Mojokerto, 5 Maret 2007
Kepala,


SETYO SOEGIANTO, S.Pd
NIP 130340783

Pengantar

KATA PENGANTAR




Puji syukur Alhamdulillah kami haturkan kehadirat Allah SWT, atas rahmad dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan penyusunan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) SMP Negeri 2 Bangsal Tahun Pelajaran 2007/2008 ini.
Sebagaimana ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005, tentang Standar Nasional Pendidikan, setiap sekolah/madrasah mengembangkan kurikulum berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dan Standar Isi (SI) dan berpedoman kepada panduan yang ditetapkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).
Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pembelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan tertentu ini meliputi tujuan pendidikan nasional serta kesesuaian dengan kekhasan, kondisi dan potensi daerah, satuan pendidikan dan peserta didik. Oleh sebab itu kurikulum ini disusun untuk memungkinkan penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada di daerah (Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto).
Pengembangan KTSP SMP Negeri 2 Bangsal kabuapetn Mojokerto tahun pelajaran 2007/2008 ini, mengacu pada standar nasional pendidikan untuk menjamin pencapaian tujuan pendidikan nasional. Standar nasional pendidikan tersebut meliputi: standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana/prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan.
Kami menyadari bahwa KTSP yang telah kami susun ini masih memiliki banyak kelemahan dan jauh dari sempurna. Oleh karena itu, segala kritik, saran, dan masukan yang konstruktif dari berbagai pihak yang kompeten sangat kami harapkan untuk perbaiakan KTSP ini.
SMP Negeri 2 Bangsal kabupaten Mojokerto menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu penyelesaian KTSP ini.

Bangsal, 5 Maret 2007
Kepala Sekolah,


SETYO SOEGIANTO, S.Pd
NIP. 130340783

Kurikulum SMPN 2 Bangsal


Puji syukur Alhamdulillah kami haturkan kehadirat Allah SWT, atas rahmad dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan penyusunan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) SMP Negeri 2 Bangsal Tahun Pelajaran 2007/2008 ini.
Sebagaimana ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005, tentang Standar Nasional Pendidikan, setiap sekolah/madrasah mengembangkan kurikulum berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dan Standar Isi (SI) dan berpedoman kepada panduan yang ditetapkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).
Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pembelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan tertentu ini meliputi tujuan pendidikan nasional serta kesesuaian dengan kekhasan, kondisi dan potensi daerah, satuan pendidikan dan peserta didik. Oleh sebab itu kurikulum ini disusun untuk memungkinkan penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada di daerah (Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto).
Pengembangan KTSP SMP Negeri 2 Bangsalkabuapetn Mojokerto tahun pelajaran 2007/2008 ini, mengacu pada standar nasional pendidikan untuk menjamin pencapaian tujuan pendidikan nasional. Standar nasional pendidikan tersebut meliputi: standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana/prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan.
Kami menyadari bahwa KTSP yang telah kami susun ini masih memiliki banyak kelemahan dan jauh dari sempurna. Oleh karena itu, segala kritik, saran, dan masukan yang konstruktif dari berbagai pihak yang kompeten sangat kami harapkan untuk perbaiakan KTSP ini.
SMP Negeri 2 Bangsal kabupaten Mojokerto menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu penyelesaian KTSP ini.

Bangsal, Nopember 2006
Kepala Sekolah,


Setyo Soegianto, M.Pd.
NIP. 131 466 670